Roti Tawar
harga Roti Tawar berkisar Rp12.000,00
BAHAN UNTUK MEMBUAT ROTI TAWAR
- 300 gr tepung terigu
- 3 sendok makan susu bubuk
- 2 butir telur ayam utuh
- 3 sendok makan mentega
- 230 ml air dingin
- 4 sendok makan gula pasir
- 2 sendok makan ragi instan
- 1 sendok teh garam halus
CARA UNTUK MEMBUAT ROTI TAWAR
- Campurlah bahan-bahan seperti tepung terigu, susu bubuk, gula pasir, garam dan ragi instan, lalu aduklah sampai semua sampai rata bisa menggunakan mixer dan juga spatula.
- Kemudian masukkan telur lalu berilah air es sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai tercampur rata.
- Masukkan mentega sambil diuleni terus sampai adonan menjadi kalis.
- Bulatkanlah adonan itu lalu diamkan dalam wadah kurang lebih selama 30 menit.
- Kempiskan adonan dengan cara ditinju menggunakan tangan, lalu masukkan adonan kedalam loyang khusus roti tawar yang sudah dioles dengan mentega agar tidak lengket, lalu diamkan selama 45 menit sampai adonan mengembang.
- Panggang di dalam oven sampai roti tawar benar-benar matang.
- Potong-potonglah roti tawar menjadi beberapa bagian.
- Roti tawar sudah siap untuk disajikan
0 komentar:
Posting Komentar