Minggu, 03 Maret 2019

Roti Buaya



Roti Buaya


         Roti buaya adalah hidangan Betawi berupa roti manis berbentuk buaya. Roti buaya senantiasa hadir dalam upacara pernikahan dan kenduri tradisional Betawi.

Hasil gambar untuk Roti Buaya

Harga roti Buaya Kisaran Rp210.000,00


Bahan yang digunakan :

  • 1000 gram tepung terigu
  • 250 gram gula pasir halus
  • 100 gram margarine atau mentega
  • 15 gram susu bubuk
  • 3 butir telur ayam
  • 25 gram ragi bubuk instan
  • 70 cc air es
  • 15 gram garam dapur
  • Pewarna makanan secukupnya

Cara praktis untuk membuat Roti Buaya :

  1. Ambil satu wadah lalu masukan margarine aatu mentega dan gula pasir halus kocok dengan menggunakan mixer.
  2. Tambahkan tepung terigu, gula pasir halus, susu bubuk, ragi bubuk instan, garam dapur dan pewarna makanan aduk perlahan sampai tercampur rata.
  3. Masukan satu persatu telur ayam kocok hingga rata.
  4. Tuangkan sedikit demi sedikit air es sambil dikocok kembali hingga merata.
  5. Agar adonan mengembang sempurna, diamkan dahulu selama kurang lebih 30 menit.
  6. Ambil adonan secukupnya dan bentuk menyerupai demgan buaya.
  7. Terus bentuk sampai adona habis.
  8. Letakan diatas loyang yang telah diolesi margarine lalu masukan dalam oven dan panggang selama kurang lebih 25 menit atau hingga matang.
  9. Jika sudah matang keluarkan roti buaya dari dalam oven.
  10. Dan roti buaya siap untuk dihidangkan.


Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Ad Section

Cari Blog Ini

Arsip Blog

Popular Posts

Blogger templates